REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Senator dari Partai Republik, John McCain mengusulkan penangguhan bantuan militer Amerika Serikat untuk Mesir setelah tentara menggulingkan Presiden Mohamed Moursi,berbeda dengan sikap resmi di Washington.
"Saya telah berfikir panjang dan berat tentang ini, tetapi saya yakin kita harus menangguhkan bantuan kepada militer Mesir, karena militer Mesir telah menjungkir balikkan keputusan rakyat Mesir," kata McCain Jumat petang dalam jumpa wartawan di kampung halamannya negara bagian Arizona.
"Kita tidak dapat mengulangi kesalahan-kesalahan yang sama yang kita buat pada waktu lalu dalam sejarah kita dengan mendukung pemecatan pemerintah-pemerintah yang dipilih secara bebas," kata kandidat presiden tahun 2008 itu.
"Jadi saya yakin bahwa bantuan itu harus ditangguhkan,militer Mesir harus menetapkan jadwal bagi pemilu dan Konstitusi baru, dan kemudian kita harus menilai apakah akan melanjutkan bantuan atau tidak.
"Dan saya menyadari bahwa dengan menangguhkan bantuan kepada militer Mesir, yang adalah satu-satunya institusi yang stabil di Mesir,kita akan menghadapi risiko masalah-masalah lebih jauh di Sinai, dan dalam bidang-bidang lain kerja sama dengan militer Mesir," kata McCain.
"Saya mengatakan itu dengan sangat berat hati, tetapi AS saya rasa harus belajar dari sejarah dan dan itu adalah: kita tidak dapat berpangku tangan tanpa bertindak dalam hal di mana pemerintah-pemerintah yang dipilih secara bebas digulingkan oleh militer dari negara-negara itu," katanya.
Sikapnya bertentangan dengan pandangan-pandangan beberapa anggota Kongres lainnya dan Presiden Barack Obama,yang, dalam satu-satunya pernyataannya mengenai situasi itu, menghindarkan penggunaan kata "kudeta."
Undang-Undang AS menetapkan semua bantuan militer dan ekonomi ditangguhkan apabila satu pemerintah digulingkan oleh militer.
Obama, sejauh ini,hanya menyatakan kekhawatiran yang dalam" atas kejadian-kejadian itu dan menambahkan ia telah memerintahkan peninjauan kembali "implikasi-implikasi itu berdasarkan undang-undang AS bagi bantuan kita kepada pemerintah Mesir."
AS memberikan bantuan militer sekitar 1,3 miliar dolar setiap tahun kepada militer Mesir.
sumber : Antara