Tuesday, 28 Syawwal 1445 / 07 May 2024

Tuesday, 28 Syawwal 1445 / 07 May 2024

MPR Berharap Pemerintah Dorong Dodol Garut

Ahad 12 Jun 2016 17:03 WIB

Red: Taufik Rachman

Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan

Foto: ROL/Fian Firatmaja

REPUBLIKA.CO.ID,GARUT -- Ketua MPR Zulkifli Hasan mengharapkan pemerintah agar mendorong industri makanan dodol khas Kabupaten Garut, Jawa Barat, untuk lebih berkembang.

"Harus mendapat apresiasi dukungan dari pemerintah dalam promosi," kata Zulkifli usai kunjungannya ke pabrik pembuatan dodol merek "Picnic" di Kabupaten Garut, Jawa Barat, Ahad (12/6).

Zulkifli mengunjungi industri terbesar dodol di Garut itu dalam rangkaian acara Sosialisasi Empat Pilar Berbangsa dan Bernegara sekaligus Safari Kebangsaan Merajut Kebhinekaan (Sabang Merauke) Edisi Ramadhan.

Ia menyampaikan dalam rangkaian agenda kerjanya itu mengunjungi potensi daerah seperti tempat pembuatan dodol "Picnic" yang sudah dikenalnya sejak masih anak kecil.

"Dodol Picnic ini adalah salah satu putra daerah yang berhasil mengembangkan industri yang layak," katanya.

Industri dodol yang berjalan secara profesional itu, kata dia, harus mendapat apresiasi dukungan dari pemerintah.

Pihaknya sebagai Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) akan mendorong pemerintah melalui kebijakan Fraksi PAN dalam mendukung promosi produk dodol Garut.

"Dukungan-dukungan lainnya itulah perjalanan ini agar nanti menjadi kebijakan Fraksi PAN, saya juga sebagai Ketua MPR akan menyampaikan kepada kementerian terkait," katanya.

Direktur PT Herlinah Cipta Pratama, perusahaan yang memproduksi Dodol Picnic, Ato Hermanto mengatakan produk dodol dari bahan baku beras ketan dan gula pasir itu sudah diproduksi sejak tahun 1950-an.

Ia menjelaskan makanan dodol tersebut sudah menjadi ciri khas daerah Kabupaten Garut sehingga perlu dikembangkan dan dijaga kelestariannya untuk memberikan kehidupan bagi masyarakat luas.

"Dodol ini harus dijaga karena sudah menjadi khas Garut, untuk itu kami dari Dodol Picnic terus berupaya mengembangkannya," kata Ato usai mendampingi kunjungan Ketua MPR RI dan rombongan.

Sumber : antara
  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA

 
 
 
Terpopuler