Jumat 12 Jul 2013 05:57 WIB

Pemain Muslim Liverpool: Tak Ada yang Mustahil Jika Percaya Allah

Kolo Toure
Kolo Toure

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Bek Liverpool, Kolo Toure, mengatakan tidak ada yang mustahil jika percaya akan keberadaan Allah SWT. Ya, menurutnya kebesaran Allah akan memudahkan segala sesuatunya di dunia ini, termasuk menjalani ibadah puasa. 

"Memang cukup berat menjalani ibadah puasa sebagai pesepakbola, tapi di sisi lain saya merasa lebih kuat (karena berpuasa). Mental saya mengendalikan semuanya. Dengan mempercayai Allah, tidak ada yang mustahil," kata Toure seperti dilansir laman resmi Liverpool.  

Pemain asal Pantai Gading ini menyambut bahagia kehadiran bulan suci Ramadhan. Toure memastikan ibadah puasa tidak akan mengganggu aktifitasnya sehari-hari sebagai pesepakbola. 

Guna menjaga energinya selama berpuasa, Toure mengungkapkan menyantap makanan yang sehat dan benar saat sahur adalah kuncinya. "Karena kamu bisa memperoleh energi yang sebagian hilang dari tubuh kamu. Jadi kamu harus makan dan minum yang benar," ujar pemain berusia 32 tahun ini. 

Toure meyakini Ramadhan akan membuatnya lebih kuat dibandingkan bulan-bulan sebelumnya. Bahkan, ia mencontohkan Demba Ba yang subur mencetak gol usai menjalankan ibadah puasa. "Saya pikir sangat mengagumkan bagaimana Ramadhan bisa membuat kamu lebih kuat dari biasanya," sebut dia. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement