Ahad 14 Jul 2013 23:07 WIB

Podolski Puas Arsenal Kalahkan Indonesia Dream Team 7-0

Lukas Podolski
Foto: sportsmole.co.uk
Lukas Podolski

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Arsenal pesta tujuh gol meladeni laga persahabatan melawan Indonesia Dream Team di di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Ahad (14/7) malam.

Berhasil mempecundangi tuan rumah yang mendapat dukungan puluhan ribu penonton di stadion, salah satu penggawa Arsenal, Lukas Podolski pun mengaku puas dengan hasil yang dipetik timnya.

"Saya puas dengan permainan tim malam ini. Hasil yang bagus untuk menjelang musim 2013/2014. Kami (Arsenal) merombak skema permainan besar-besaran pada babak kedua," kata Podolski usai pertandingan.

Sebagaimana diketahui, the Gunners berhasil mengalahkan Indonesia Dream Team dengan skor telak 7-0. Tujuh gol kemenangan Arsenal diciptakan oleh Theo Walcott pada menit ke-19, Chuba Akpom pada menit ke-53, Olivier Giroud pada menit ke-71 dan 73, Lukas Podolski pada menit ke-83, Kristoffer Olsson pada menit ke-85 dan Thomas Eisfeld pada menit ke-87.

Laga persahabatan Arsenal kontra Indonesia Dream Team merupakan bagian dari rangkaian tur Asia 2013 tim asuhan Arsene Wenger. Usai menuntaskan tur di Indonesia, selanjutnya tim Gudang Peluru akan melanjutkan tur ke Vietnam dan Jepang.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement