Jumat 19 Jul 2013 15:35 WIB

Kiran Rao Izinkan Organ Tubuhnya Disumbangkan

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Hazliansyah
Kiran Rao, isteri aktor Aamir Khan
Foto: India TV News
Kiran Rao, isteri aktor Aamir Khan

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Sutradara yang juga istri dari aktor besar India Aamir Khan, Kiran Rao memilih jalan lain untuk masa depannya. Kelak, jika ia meninggal, Kiran mengizinkan seluruh organ tubuhnya disumbangkan untuk mereka yang membutuhkan.

Janji itu disampaikan Kiran dalam satu kesempatan dimana dia merasa terinspirasi dari film 'Ship of Theseus' yang ia sutradarai. Kiran percaya ada jasa besar bagi orang yang menyumbangkan organ mereka untuk kemanusiaan. Apalagi jika itu bisa memberi keberlanjutan hidup bagi orang lain.

"Aku berpikir tentang donasi organ ini. Film ini telah memberikanku kesempatan untuk memikirkannya. Sebelumnya, aku pikir kita hanya bisa menyumbangkan mata kita, tapi faktanya adalah setiap organ tubuh kita bisa digunakan untuk menyelamatkan nyawa seseorang. Aku baru tahu tentang hal ini dari film," kata Kiran, dilansir dari Bollywood Celebden, Jumat (19/7).

Film 'Ship of Theseus' garapan Kiran membuat wanita ini bersama tim UTV Motion Pictures melakukan perjalanan ke beberapa festival film di seluruh dunia. Film ini menurut jadwalnya dirilis pada 19 Juli dilima kota sekaligus, yaitu Mumbai, Pune, Delhi, Bangalore dan Kolkata.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement