Rabu 24 Jul 2013 15:43 WIB

Hari Ini Tahun 1958, Kiper Legendaris Skotlandia Lahir

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Fernan Rahadi
Jim Leighton
Foto: telegraph.co.uk
Jim Leighton

REPUBLIKA.CO.ID, Hari ini, tepatnya 24 Juli 1958, kiper legendaris Skotlandia, James Leighton, dilahirkan di Johnstone, Skotlandia. Leighton dikenal sebagai salah satu kiper tertua yang pernah bermain untuk timnas Skotlandia. Selain itu, Leighton pun menempati urutan kedua pengoleksi caps terbanyak di timnas Skotlandia.

Leighton memulai karier sebagai kiper di tim amatir, Dalry Thistle. Mampu bermain apik di Thistle, Leighton ditarik Alex Ferguson, yang saat itu menjadi pelatih Aberdeen, pada Juli 1978. Bersama Aberdeen, Leighton berhasil mereguk kesuksesan. Leighton berhasil mempersembahkan tiga trofi Liga Skotlandia, empat titel Piala Skotlandia, dan sebuah titel kejuaraan Eropa, Piala Winners.

Berniat mengulang kesuksesan tersebut, Leighton hijrah ke Manchester United bersama Ferguson pada 1988. Namun baru dua musim memperkuat United, Leighton berselisih paham dengan Fergie. Leighton pun melakoni masa peminjaman selama semusim di Arsenal. Setelah sempat bermain untuk Reading, Dundee, Sheffield United, dan Hibernian, Leighton akhirnya kembali ke Aberdeen pada 1997.

Leighton pun akhinya bermain di Aberdeen hingga akhirnya memutuskan pensiun pada 2000. Pada saat itu, Leighton pun menjadi pemain tertua di Liga Skotlandia dengan usia mencapai 41 tahun.

Sementara di timnas Skotlandia, meski tidak pernah mengantarkan Skotlandia menjuarai sebuah kompetisi resmi, tapi kontribusi Leighton untuk timnas Skotlandia tidak bisa dipandang sebelah mata. Hingga 2010, Leighton tercatat menjadi pemain tertua yang pernah memperkuat Skotlandia. Selain itu, dengan koleksi 91 caps bersama Skotlandia, Leighton menjadi pengoleksi caps terbanyak timnas Skotlandia, di bawah Kenny Dalglish.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement