Kamis 25 Jul 2013 08:09 WIB

Pasangan Suami Istri Tewas Tersambar Petir di Arizona

Petir (Ilustrasi)
Petir (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, FREDONIA -- Sepasang suami-istri tewas dan seorang bocah terluka ketika petir menyambar di selatan Arizona. Sheriff wilayah Coconino masih menyembunyikan nama pasangan itu sampai keluarga diberi tahu. Hanya saja, dikatakan, mereka tinggal di luar Amerika Serikat.

Pihak keamanan seperti dilaporkan AP menyatakan, setidaknya satu korban terkena hantaman langsung petir, Selasa sekitar pukul 15.00 waktu setempat di LeFevre Secnic Outlook, delapan mil utara Danau Jacobs. Sheriff mengeluarkan foto tempat kejadian yang memerlihatkan batu yang hancur terkena petir.

Juru bicara Sheriff, Gerry Blair meyakini, pasangan itu tengah berdiri di batu tersebut ketika petir menyambar. Pasangan itu pun dinyatakan tewas seketika.

Mayat pasangan itu segera dibawa ke kantor pemeriksa kesehatan untuk diotopsi. Sementara si bocah yang berusia sekitar 13-14 tahun langsung mendapatkan perawatan di tempat kejadian. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement