Sabtu 03 Aug 2013 15:27 WIB

Pemudik Motor Tewas Ditabrak Truk di Indramayu

Rep: Lilis Handayani/ Red: Karta Raharja Ucu
Ilustrasi kecelakaan
Foto: IST
Ilustrasi kecelakaan

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Seorang pemudik sepeda motor tewas setelah ditabrak truk di Desa Ujung Jaya, Kecamatan Widasari, Kabupaten Indramayu, Sabtu (3/8) siang.

Korban bernama Tarudin, warga Slawi, Tegal, Jawa Tengah. Korban yang hendak mudik dari arah Jakarta menuju kampung halamannya di Tegal itu tewas seketika di lokasi kejadian.

Peristiwa itu terjadi saat korban sedang mengemudikan sepeda motornya dari arah Jakarta menuju arah Cirebon. Saat sampai di Desa Ujung Jaya, sepeda motor yang dikendarainya ditabrak sebuah truk dari arah yang sama. Akibat tabrakan itu, tubuh korban terpental dan meninggal seketika di lokasi kejadian. Sedangkan truk yang menabraknya langsung melarikan diri.

Hingga berita ini diturunkan, peristiwa tersebut sedang ditangani petugas dari Satlantas Polres Indramayu. Polisi pun masih melakukan pengejaran terhadap truk yang melarikan diri ke arah Cirebon.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اَنَّ اللّٰهَ يَسْجُدُ لَهٗ مَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَمَنْ فِى الْاَرْضِ وَالشَّمْسُ وَالْقَمَرُ وَالنُّجُوْمُ وَالْجِبَالُ وَالشَّجَرُ وَالدَّوَاۤبُّ وَكَثِيْرٌ مِّنَ النَّاسِۗ وَكَثِيْرٌ حَقَّ عَلَيْهِ الْعَذَابُۗ وَمَنْ يُّهِنِ اللّٰهُ فَمَا لَهٗ مِنْ مُّكْرِمٍۗ اِنَّ اللّٰهَ يَفْعَلُ مَا يَشَاۤءُ ۩ۗ
Tidakkah engkau tahu bahwa siapa yang ada di langit dan siapa yang ada di bumi bersujud kepada Allah, juga matahari, bulan, bintang, gunung-gunung, pohon-pohon, hewan-hewan yang melata dan banyak di antara manusia? Tetapi banyak (manusia) yang pantas mendapatkan azab. Barangsiapa dihinakan Allah, tidak seorang pun yang akan memuliakannya. Sungguh, Allah berbuat apa saja yang Dia kehendaki.

(QS. Al-Hajj ayat 18)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement