Jumat 16 Aug 2013 09:10 WIB

Erdogan: Berdiam Sama Saja Mendukung Kebrutalan Militer Mesir

Red: Didi Purwadi
Recep Tayyip Erdogan
Foto: AP
Recep Tayyip Erdogan

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA -- Perdana Menteri Turki, Recep Tayyip Erdogan, menyerukan Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) untuk bersidang dan bertindak cepat menangani soal pembantaian pihak keamanan militer Mesir terhadap warga sipil.

"Mereka yang tinggal diam dalam menghadapi pembantaian ini adalah sama dengan orang-orang yang melakukan itu. Dewan Keamanan PBB harus bersidang dengan cepat," kata Erdogan seperti dikutip Egypt Independent dalam konferensi pers di Ankara, Turki, Kamis (15/8).

Sementara Presiden Prancis, Francois Hollande, telah memanggil duta besar Mesir ke Prancis untuk pertemuan pada Kamis. Tapi, hasil pertemuan tersebut belum diketahui.

Reaksi-reaksi kecaman sebagai reaksi internasional lainnya datang oleh Qatar, Uni Eropa, AS dan lainnya atas kekerasan militer Mesir terhadap demonstran pendukung presiden terguling, Muhammad mursi, pada Rabu (14/8).