REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di tengah puluhan ribu penonton yang menyaksikan konser Metallica, terdapat sejumlah musisi tanah air. Diantanya Bim-Bim Slank yang hadirr bersama sang basis, Ivanka.
"Gue emang penasaran banget liat Metallica," ujar Bimbim antusias kepada ROL, Ahad (25/8) di Stadion GBK.
Bimbim sendiri tidak sempat menyaksikan aksi Metallica pada 1993 silam. Maka dari itu, Bimbim sengaja meluangkan waktu untuk bisa hadirr di konser Metallica kali ini.
Bagi Bimbim, Metallica adalah salah satu band kelas dunia yang memiliki basis penggemar yang banyak. Tak ayal, Metallica menjadi acuan bagi banyak band di Indonesia dan dunia.
"Semua orang, apalagi band rock udah pasti acuannya Metallica," sebut Bimbim.
Selain penasaran melihat langsung aksi James Hetzfield, Kirk Hammet, Robert Trujillo, dan Lars Ulrich, Bimbim mengatakan sengaja hadirr untuk melakukan survei. Rencananya, Slank, sebut Bimbim, akan menggelar konser ulang tahun mereka di Stadion GBK.
"Ya memang sekalian survei, karena Slank mau konser di sini (GBK). Pengen lihat gimana sound dan alat yang dipake buat nutupin rumput," sebut Bimbim.
Tak berapa lama konser Metallica resmi dimulai. Bimbim pun langsung balik badan dan fokus melihat aksi Metallica.
"Udah ya, udah mulai nih," demikian Bimbim.