Sabtu 31 Aug 2013 14:01 WIB

Investigator Senjata Kimia PBB Tinggalkan Suriah

Rep: Fenny Melisa/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Tim Investigasi PBB tiba di Suriah untuk menyelidiki dugaan penggunaan senjata kimia di pinggiran kota Damaskus.
Foto: AP PHOTO
Tim Investigasi PBB tiba di Suriah untuk menyelidiki dugaan penggunaan senjata kimia di pinggiran kota Damaskus.

REPUBLIKA.CO.ID, DAMASKUS – Investigator senjata kimia PBB akhirnya meninggalkan Damaskus , ibukota Suriah, Sabtu (31/8). Laman  Al Jazeera Sabtu (31/8) melansir para ahli tersebut meninggalkan Suriah usai melakukan pemeriksaan dugaan penggunaan senjata kimia yang dilakukan pemerintahan Suriah 21 Agustus lalu yang menewaskan ratusan orang.

Tim investigator tersebut telah mengambil sampel dari korban serangan untuk selanjutnya diperiksa lebih intensif di labolatorium di Eropa.

Tim investigasi senjata kimia yang terdiri dari 13 inspektur pimpinan Ake Sellstrom meninggalkan Suriah menggunakan kedaraan PBB.

Keberangkatan para ahli tersebut meningkatkan ekspetasi serangan militer internasional terhadap Suriah. Sebelumnya utusan PBB Angela Kane lebih dulu meninggalkan Damaskus dengan mobil yang mengantarnya hingga perbatasan Libanon. Ia diminta memberikan penjelasan ringkas kepada Sekjend PBB Bank Ki-moon di New York.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement