Selasa 03 Sep 2013 04:19 WIB

David Beckham Berencana Tinggal di AS

Rep: Nur Aini/ Red: Mansyur Faqih
Pasangan David Beckham dan Victoria bersama tiga putranya, Brooklyn, Romeo, dan Cruz.
Foto: www.zimbio.com
Pasangan David Beckham dan Victoria bersama tiga putranya, Brooklyn, Romeo, dan Cruz.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- David Beckham dilaporkan ingin memboyong keluarganya untuk tinggal di Amerika Serikat (AS). Dia dan istrinya terlihat melewatkan liburan selama enam pekan di Los Angeles. 

Karena itu, dia dikabarkan ingin pindah ke AS. Keluarga Beckham kembali ke Inggris setelah ia pensiun dari dunia sepak bola awal tahun ini. Namun, mereka tidak menemukan rumah yang cocok di London. Pasangan selebritis tersebut pun ingin mencari pilihan tempat lain. 

"Keputusan sudah dibuat. Anak-anak senang dengan sekolah, Victoria suka bekerja dan David menikmati suasana kota," ujar sumber dikutip Femalefirst, Senin (2/9).

Beckham dikabarkan ingin terlibat dalam bisnis sepak bola di Miami. Sementara, pekerjaan Victoria sebagai desainer bisa membuat keluarga mereka pindah ke AS. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement