Kamis 05 Sep 2013 16:25 WIB

Ini Film Bagi Penggemar Metallica!

Red:
Metallica Through The Never
Metallica Through The Never

REPUBLIKA.CO.ID, -- Metallica Through the Never, film 3D karya Nimrod Antal yang menampilkan salah satu ikon musik metal cadas paling abadi, Metallica, akan tayang perdana di ajang bergengsi Toronto International Film Festival pada hari Senin, 9 September 2013.

Beberapa waktu lalu, Metallica memang telah sempat mengumumkan sekaligus berbagi sedikit cerita mengenai film terbarunya ini melalui konferensi pers yang digelar di Gelora Bung Karno pada tanggal 25 Agustus 2013.

“Film ini adalah momen spesial bagi kami. Metallica sendiri punya arti penting untuk karir kami. Dan semua akan tersaji apa yang dilakukan 30 tahun terakhir dalam film tersebut,” ungkap sang drummer, Lars Ulrisch.

Tampaknya menonton Metallica Through the Never akan mirip seperti menonton film live show performance pada umumnya. Tetapi yang spesial adalah para penonton akan dimanjakan dengan teknologi 3D dalam film tersebut sehingga suasana live performance akan terasa jauh lebih nyata. Ini merupakan alternatif luar biasa bagi Anda yang tidak sempat menonton konser Metallica yang kedua kalinya di Jakarta beberapa waktu lalu!

 

Diakui oleh frontman Metallica, James Hetfield, bahwa ide film ini telah direncanakan sejak lama. Berbagai rangkaian tour Metallica di berbagai negara juga turut dijadikan setting film tersebut. Selain rangkaian narasi dan footage live performance Metallica, kabarnya juga ada sebuah ide cerita yang disisipi ke dalam film ini. Kira-kira ide cerita seperti apa ya?

Film yang dibiayai oleh Metallica ini akan segera tayang di seluruh bioskop IMAX di Amerika Serikat tanggal 27 September 2013 mendatang.  Anda para fans berat Metallica yang sudah tidak sabar menunggu jadwal rilisnya di Indonesia, minimal tonton dulu trailernya di bawah ini!  

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement