REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anak-anak Indonesia yang berlaga di turnamen Danone Nations Cup (DNC) Cup 2013 melaju ke babak perempat final usai mengalahkan Arab Saudi lewat drama adu penalti di lapangan 4 Surrey Sports Park, Surrey, London, Jumat (6/9).
Seperti dilansir Timnas Garuda, Indonesia yang diwakili oleh Sekolah Sepakbola (SSB) Putra Tugu Muda Semarang itu unggul lebih dulu melalui gol Beckham Putra Nugraha di menit ketujuh. Tetapi, Indonesia kebobolan di menit 13.Skor 1-1 berakhir dengan durasi laga 1 x 20 menit. Laga pun dilanjutkan ke drama adu penalti.
Kiper tim yang dilatih Timo Scheunemann itu, Yusuf Randi, menjadi pahlawan dengan menggagalkan dua dari tiga tendangan penalti Arab Saudi. Sementara dua eksekutor Indonesia berhasil memasukan bola ke gawang Arab.Atas keberhasilan ini, maka Indonesia akan menghadapi Jepang dalam babak perempat final yang berlangsung malam ini atau sore waktu London.
Danone Nations Cup (DNC) adalah kejuaraan sepakbola internasional untuk usia 10-12 tahun. Kejuaraan yang berlangsung setiap tahun ini sudah diselenggarakan sejak tahun 2000.