REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Festival musik Java Soulnation kembali digelar. Event bertajuk LA Lights Java Soulnation 2013 ini digelar tiga hari mulai 4,5, dan 6 Oktober mendatang.
Sama dengan gelaran-gelaran sebelumnya, event bertaraf internasional ini memberi harga khusus bagi pelajar dan mahasiswa. Penjualan dengan harga khusus itu dilakukan melalui mobile ticket box yang akan menyambangi sejumlah titik di Jakarta, Karawaci, Depok dan Bandung.
Di mobile ticket box ini, panitia memberikan harga khusus. Tiket Daily Pass (Friday, Saturday, Sunday) masing-masing dijual dengan harga Rp 200 Ribu.
Penjualan di mobile ticket box digelar pekan ini di sejumlah titik, yakni:
1. Rabu, 18 September
Universitas Indonesia (Parkir Fisip), Depok11:00 - 14:00
Aquarius Mahakam, Jakarta Selatan17:00 - 19:00
2. Kamis, 19 September
Univ. Pelita Harapan (Gedung D), Karawaci11:00 - 13:00
Untuk tiket khusus ini, panitia memberlakukan syarat khusus, Yakni:
1. Berlaku hanya untuk mahasiswa dan pelajar berusia diatas 18 tahun.
2. Pembelian hanya dapat dilakukan pada Mobile Ticket Box sesuai dengan jadwal yang tertera di situs resmi.
3. Tiket harga khusus mahasiswa hanya berlaku untuk pembelian Daily Pass.
4. Menunjukkan kartu tanda pelajar/mahasiswa yg bersangkutan, dan menyerahkan fotokopi kartu mahasiswa.
5. 1 Kartu mahasiswa dapat melakukan pembelian sebanyak (maksimum) 4 tiket.
6. Pembelian tiket harga mahasiswa tidak dapat diwakilkan.
7. Sistem pembayaran cash (tunai).
8. Tiket yg sudah dibeli tidak dapat ditukar / dikembalikan.
9. Jadwal Mobile Ticket Box dapat berubah, perubahan akan diinformasikan via website kami.
10. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Mobile Ticket Box, silahkan menghubungi :
+62 21 94844200