VICTORIA -- Pemerintah Negara Bagian Victoria mengambil langkah untuk menghentikan pengemudi dari luar negeri dan negara bagian lain melakukan pelanggaran tanpa batas di Victoria.
Setiap pelanggaran lalu-lintas di Australia diberi nilai tertentu yang disebut 'demerit point'.
Sekarang ini, di Victoria hanya pemegang surat izin mengemudi yang dikeluarkan Victoria yang bisa dilarang mengemudi di negara bagian ini kalau sudah melakukan pelanggaran melebihi jumlah demerit point tertentu.
Menteri Urusan Jalan, Terry Mulder, mengatakan, sistem demerit point ini akan berlaku bagi semua pengemudi di Victoria di bawah legislasi yang diajukan ke parlemen. "Celah kelemahan ini telah memungkinkan pengemudi yang berbahaya untuk tetap berkeliaran di jalan," kata Mulder.
Ia menjelaskan, legislasi ini akan membuat rekor dari semua pengemudi di Victoria, termasuk yang dari luar negeri dan negara bagian lain. "Kalau mereka telah mencapai nilai 12 demerit points, atau 5 demerit points bagi pengemudi yang masih dalam masa percobaan, mereka akan dilarang mengemudikan kendaraan di Victoria," katanya.
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer:
Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ABC News (Australian Broadcasting Corporation). Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ABC News (Australian Broadcasting Corporation).
Advertisement