Ahad 20 Oct 2013 06:38 WIB

Hingga Juli, Ekspor Tekstil Indonesia Capai USD 7,8 Miliar

Rep: Fenny Melisa/ Red: Yudha Manggala P Putra
Pabrik tekstil di Indonesia (Ilustrasi)
Foto: KBRI Roma
Pabrik tekstil di Indonesia (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Sekjen Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API)  Ernovian G Ismy  mengungkapkan capaian ekspor tekstil Indonesia tahun 2013. Ia mengatakan tahun ini ekspor tekstil Indonesia mencapai  USD 7,8 miliar.

“Dari Januari hingga Juli  kita sudah mencapai ekspor USD 7,8 miliar,” katanya pada konferensi pers Trade Expo Indonesia (TEI) 2013 di JIExpo Sabtu (19/10).

Ernovian berharap capaian tersebut akan terus bertambah hingga target ekspor pun terlampaui. Menurutnya tahun ini jumalh tekstil ekspor ditargetkan sebesar USD 13,4 miliar.

“Kami berharap di TEI ini capaian ekspor akan meningkat  lebih dari USD 7,8 miliar,” ujarnya.

Industri Tekstil & Produk Tekstil (TPT) nasional masih memegang peran strategis dalam mendorong pertumbuhan perekonomian nasional. Tercatat, industri TPT hingga Agustus ini masih menduduki urutan kedua nilai ekspor terbesar pada kelompok manufaktur yang mencapai USD 8,6 miliar atau naik 1,7 persen dibanding periode sama tahun lalu. Hingga akhir 2013 diproyeksikan ekspor TPT Indonesia dapat mencapai USD 12,9 miliar.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement