Rabu 23 Oct 2013 00:07 WIB
Rep: Fian Firatmaja/ Red: Agung Sasongko
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Salah satu klub papan atas Italia dan dunia, Inter Milan, diyakini memiliki penggemar di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Di Indonesia, Inter memiliki komunitas fans yang tergabung dalam Inter Club Indo (ICI) Moratti. Komunitas ini sudah ada sejak satu dekade lalu.
Ketua harian ICI Moratti, Rudolf atau yang akrab disapa Bobo mengatakan, ICI ada sejak tahun 2003, terus berkembang hingga kini tercatat belasan ribu orang bergabung di dalamnya. "Awalnya ICI bernama I2FC ( Internazionale Indonesia Fans Club) terus resmi berganti menjadi ICI pada tahun 2006," jelas Bobo.
Latar belakang terbentuknya ICI Moratti adalah ingin wujudkan satu wadah silahturahim bagi sesama Interisti di Indonesia. "ICI terbentuk sebagai wadah silahtuhrahmi, ICI tuh rumah. Kehadiran ICI tuh untuk ajang silahturahim dan persaudaraan sesama interisti," jelas Bobo.
ICI Moratti, satu-satunya fans resmi Inter Milan di Indonesia. Nama Moratti sendiri disematkan guna menghormati Bedy Moratti, adik dari presiden Inter Milan, Massimo Moratti, yang menyempatkan hadir dalam peresmian ICI kala itu.
Bagi anda fans sejati Inter Milan namun belum bergabung di ICI Moratti, anda tinggal datang ke ICI Moratti pusat atau regional, ikut kegiatannya dan isi formulir ICI Moratti.
Videografer : Fian Firatmaja
Video editor : Kingkin Jiwanggo