Kamis 24 Oct 2013 17:06 WIB

Jambret Warga, Dua Anggota Geng Motor Bandung Ditangkap Polisi

Rep: Djoko Suceno/ Red: Citra Listya Rini
Geng motor, ilustrasi
Geng motor, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Dua orang anggota geng motor di Kota Bandung berhasil ditangkap warga setelah menjambret sebuah tas milik pengendara motor. Sebelum menjalankan aksinya, kedua anggota geng motor BP (21 tahun) dan AI (22) menegak minuman keras (miras) terlebih dulu. 

Keduanya ditangkap warga yang mengejarnya di sebuah gang buntu di Jl Sukasenang V, Cibeunying Kidul, Kota Bandung, Ahad (20/10) malam. Pun, kedua pelaku babak belur dihajar waga dan kemudian diamankan di Polsek Cibeunying Kidul.

Menurut Kapolsek Cibeunying Kidul Kompol Nana Mulyatna, aksi jampret dengan modus memepet korban pengendara motor bukan hal baru. Aksi tersebutn biasa dilakukan penjahat jalanan seperti kedua anggota geng motor tersebut. Sebelum beraksi para pelaku biasanya menguntit korbannya terlebih dulu. 

Setelah situasi memungkinkan pelaku langsung beraksi. Aksi kejahatan seperti ini bisa dilakukan siang maupun malam hari. "Palaku bisa beraksi siang dan malam hari. Tapi mereka cenderung beraksi pada malam hari karena mudah untuk melarikan diri," kata Nana kepada wartawan, Kamis (24/10).

Kepada para wartawan, BP mengaku melakukan aksi tersebut lantaran tak punya uang. Pada Ahad malam, ia dan teman-teman geng motornya nongkrong di Jl Cikapayang Bandung. 

Saat kumpul itulah tercetus ide untuk menjabret. Sebelum melakukan aksinya, BP dan AI terlebih dulu menengak minuman keras bersama teman-temannya. Setelah dipengaruhi miras, keduanya pun beraksi dengan mengendarai motor Kawasaki Ninja. 

"Saya sempat putar-putar dulu untuk mencari korban,’’ kata pemuda yang tak tamat SMA ini.

Sejumlah jalan ditelusurinya mulai  Jl Layang Paspati, Jl Suptarman, dan Jl Surapai untuk mencari korban. Saat di depan Pusdai, Jl Diponegoro, BP melihat pengendara Honda Beat berboncengan. Penumpang motor Beat tersebut dua orang dan seorang perempuan berada di belakang. 

Setelah dikuntit hampir satu kilometer, BP yang menyetir motor Ninja memepet korbannya. Setelah dalam posisi tak berdaya, AI yang dibonceng BP pun beraksi menjabret sebuah tas molik korban. Keduanya langsung tancap gas kea rah Jl Sukesenang.

Aksi pelaku diketahui ketahui warga. Kejar-kejaran pun terjadi hingga ke Jl Sukasenang. Sangat masuk ke sebuah gang buntut kedua pelaku tak berdaya. Warga yang mengejar dan meneriaki jambret pun langsung menghajar keduanya hingga babak-belur. 

Beberapa saat kemudian datang petugas patrol. Kedua pelaku dan barang bukti diamankan ke Polsek Cibeunying Kidul yang jaraknya hanya sekitar dua kilometer dari tempat kejadian perkara (TKP). "Baru kali pertama menjambret," kata BP.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement