Kamis 24 Oct 2013 21:47 WIB

Oktober, Persisam Umumkan Skuat untuk Musim Depan

Pemain Persisam Putra Samarinda melakukan pemanasan jelang laga Indonesia Super League (ISL).
Foto: Antara/Syaiful Arif
Pemain Persisam Putra Samarinda melakukan pemanasan jelang laga Indonesia Super League (ISL).

REPUBLIKA.CO.ID, SAMARINDA -- Manajemen Persisam Putra Samarinda segera mengumumkan nama-nama anggota tim "Pesut Mahakam" yang akan berkompetisi pada musim depan.

Sekretaris Persisam Putra Samarinda, Achmad Subhan di Samarinda, Kamis, mengatakan, pengumuman skuat Persisam itu akan diumumkan pada Oktober 2013 sebagai batas akhir masa kontrak pemain musim lalu.

"Saya mengerti masyarakat dan pendukung Persisam ingin mengetahui skuad tim musim depan. Tetapi, manajemen punya perencanaan terkait musim depan. Untuk pemain, kami menunggu kontrak pemain musim lalu berakhir dulu, sebelum masuk ke musim depan," ujar Subhan.

Menurut Subhan kewenangan perekrutan pemain memang merupakan hak pelatih, meskipun tetap harus disinkronisasikan dengan manajemen terkait anggarannya.

"Fachri Husaini pelatih yang mungkin kita rekrut, pada bulan ini kembali dari tanah suci. Dia nanti akan datang ke Samarinda. Jadi mohon sabar menunggu kedatangan pelatih," jelasnya.

Petinggi klub berjuluk "Pesut Mahakam" sebelumnya memang telah mengisyaratkan adanya beberapa pemain musim lalu yang akan dipertahankan pada musim ini.

Salah satunya adalah pemain muda Persisam seperti Bayu Gatra, Aldair Makatindu, Lerby yang merupakan bekas pemain Persisam U-21 yang baru naik kelas ke tim senior.

"Mereka memang dikontrak selama tiga musim, jadi wajar ada beberapa pemain yang mungkin tetap akan dipertahankan," jelas Subhan.

Disinggung pemain yang akan dilepas, Subhan menegaskan bahwa beberapa pemain Persisam diantaranya Lancine Kone, Fauzi Toldo dan Ferdinand Sinaga sudah berlabuh ke tim lain.

"Pastinya ada yang dilepas, kan sudah ada beberapa pemain kita yang telah menjalin kontrak dengan tim lain," tegas Subhan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement