Jumat 08 Nov 2013 16:15 WIB

Ruhut: Anas dan Andi Sulit Lolos dari Jerat Hukum

Rep: Muhammad Akbar Wijaya/ Red: Karta Raharja Ucu
Ruhut Sitompul
Foto: Republika/Wihdan
Ruhut Sitompul

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Politikus Partai Demokrat, Ruhut Sitompul percaya sepenuhnya dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam mengungkap kasus korupsi proyek Hambalang. Ia meminta semua pihak yang disebut-sebut terlibat dalam kasus ini untuk menghormati proses hukum yang dijalankan KPK.

"Saya mohon jangan mendesak atau menantang KPK. KPK ini bekerja bertahap tapi pasti," kata Ruhut ketika dihubungi ROL, Kamis (7/11).

Ruhut mengatakan, terungkapnya fakta aliran dana Hambalang ke Andi Mallarangeng dan Anas Urbaningrum dalam Kongres Demokrat 2009 merupakan hasil kerja keras KPK. Fakta itu menurutnya bisa memberatkan Andi dan Anas untuk lolos dari jerat hukum.

"Bung Anas atau Bung Andi sudah cukup berat kasus dengan Hambalang," ujarnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement