Rabu 20 Nov 2013 17:18 WIB

Jo In Sung Jadi Idol Pekerja Keras

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Hazliansyah
Jo In Sung
Foto: Kpopstarz
Jo In Sung

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Aktor serial 'That Winter The Wind Blows,' Jo In Sung akhir-akhir ini menjadi pembicaraan di kalangan selebritis, juga masyarakat biasa karena sifatnya yang sederhana dan pekerja keras.

Hal itu membuat aktor yang juga membintangi 'Frozen Flowers' ini cukup mudah disenangi orang-orang di sekitarnya.

Ketika dia muncul di MBC TV dalam program 'Section TV Entertainment,' wartawan Kim Sae Rom berbicara tentang bagaimana sederhananya hidup In Sung. Semua orang mungkin mengira bahwa aktor tampan itu pasti menakutkan, selalu melakukan penjagaan citra alias jaim.

"Dia melakukan semua pekerjaan yang diserahkan padanya. Itu adalah kejutan dan dia berhasil membuatku terkejut," ujar Sae Rom, dilansir dari Kpopstarz, Rabu (20/11).

Ini bukan pertama kalinya seorang host media televisi terpesona dengan kepribadian In Sung.

Dia juga meninggalkan kenangan manis dengan orang-orang sesama rekannya saat bertugas militer beberapa tahun lalu.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement