Jumat 22 Nov 2013 18:53 WIB

'Milan Butuh Keajaiban'

Cristiano Zaccardo
Foto: goal.com
Cristiano Zaccardo

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Bek AC Milan Cristian Zaccardo mengakui klubnya butuh keajaiban untuk finish di posisi ketiga di Liga Italia Serie-A.

Dalam 12 laga, Il Diavolo Rosso mendulang 13 poin atau tertinggal 15 poin. Pasukan Masimilliano Allegri itu terkapar di peringkat kesepuluh klasemen sementara. Milan tertinggal 15 poin dari Napoli yang menempati posisi ketiga, atau terpaut 19 poin dari  AS Roma yang menguasai klasemen sementara.

"Hasil belum baik, tapi kita harus tetap optimistis," kata Zaccardo kepada Radio Mana Mana Sport, seperti dinukil Football-Italia.net, Jumat (22/11).

Posisi ketiga adalah batas untuk lolos ke Liga Champions musim depan. Zaccardo mengakui timnya memulai musim ini dengan buruk. "Roma, Juventus, Napoli, memulai dengan sangat kuat dan itu membuat kami membutuhkan keajaiban untuk finish di peringkat ketiga di akhir musim," tutur bek 31 tahun ini.

Bek yang mengantarkan Italia menjuarai Piala Dunia 2006 itu masih berkutat dengan cedera pergelangan kaki. Namun, ia berharap bisa kembali merumput dua pekan lagi.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement