REPUBLIKA.CO.ID, PARIAMAN, SUMBAR -- Situs Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pariaman, Sumatera Barat, diretas. Situs dengan alamat www.kpud-pariamankota.go.id itu diretas oleh seorang hacker yang menamakan dirinya Bogel.
Si Bogel mengganti isi halaman situs KPU itu dengan curahan hatinya terhadap seorang gadis. Di bawah tulisan "Hacked by Bogel", tertulis "langit mungkin menangis, laut mungkin mengering, matahari bisa terbenam, jiwa ini bisa mati tapi cinta ini untuk mu tak kan pernah mati !".
Setelah itu, "karena mei jauh, cuma ini yang bisa bogel kasi buat mei ...!! bogel minta maaf klo selama ini bogel banyak salah ama mei mungkin bogel masih terlalu egois untuk menghadapi setiap masalah kita bogel akan slalu ingat pesen mei, bogel akan berubah menjadi lebih baik dari sekarang".
Pada baris terakhir tertulis, "bogel kangen banget ama mei :)".
Ketua KPU Kota Pariaman Boedi Satria saat dikonfirmasi di Pariaman, Selasa, mengatakan belum mengetahui waktu dan motif peretasan tersebut.
"Kemungkinan pada akhir Oktober, karena informasi terakhir tentang pengumuman 20 besar calon komisioner KPU Pariaman masih bisa 'diupload' di situs," katanya.
Ketika disinggung soal kemungkinan pelaporan ke pihak berwenang, Boedi mengatakan bahwa pihaknya masih akan menunggu hasil penyelidikan internal terlebih dahulu.
"Kita lakukan secara internal dulu, pihak pengelola situs masih meminta waktu," katanya.