Senin 02 Dec 2013 00:14 WIB

Schalke Perpanjang Kontrak Bintang Muda Meyer

Schalke
Foto: maxbet212.com
Schalke

REPUBLIKA.CO.ID, GELSENKIRCHEN -- Klub Liga Jerman (Bundesliga) Schalke 04 memberi kesempatan bintang muda berusia 18 tahun Max Meyer perpanjangan kontrak lima tahun sehingga gelandang serang itu akan bertahan di Royal Blues hingga 2018.

Pemain berbakat Jerman U-19, yang turut serta mencapai final Kejuaraan Eropa U-17 bersama negaranya pada 2012, mencetak tiga gol dalam 10 laga di Bundesliga musim ini dan diperkirakan menjadi bintang masa depan.

Dia masuk lapangan hanya 15 menit saat di babak final Schalke menang 3-0 atas VfB Stuttgart pada pertandingan kandang Sabtu dan merangkak ke peringkat lima dalam klasemen.

"Ini berita yang sangat istimewa untuk klub," ujar General Manajer Schalke Horst Heldt.

"Sejumlah pemain profesional dalam pertandingan telah meramalkan karir cemerlangnya di dunia sepak bola."

"Perkembangannya dalam beberapa bulan yang lalu sangat luar biasa," katanya.

Meyer bergabung dengan tim muda Schalke dari Duisburg pada 2009 dan pada 2011-2012 memenangi kejuaraan Jerman U-19 bersama Royal Blues setelah menaklukkan Bayern Munich di final.

Pemain muda itu berada dalam skuad Schalke untuk Liga Champions dengan sebagai tuan rumah membutuhkan kemenangan atas juara Swiss FC Basel untuk melaju ke babak 16 besar.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement