REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pascakecelakaan KRL commuterline menabrak truk tanki Pertamina, Senin (9/12) siang kemarin, jalur rel kereta JPL 57 Kilometer 17 jalur hilir antara Pondok Ranji-Kebayoran sudah bisa dilintasi kereta.
Pantauan ROL di lapangan, Selasa (10/12) pagi, kereta tersebut terlihat dari palang pelintasan sekitar lokasi kejadian. Kereta berwarna kuning itu memiliki nomor kereta KA 1119.
Kereta yang bukan Commuterline itu berjalan sangat pelan sekitar pukul 08.05 WIB. Namun, ROL belum melihat ada kereta yang melintas dari arah Tanah Abang menuju Serpong.
Selain itu, perlintasan arah Bintaro atau tepatnya sekitar seratus meter dari lokasi kejadian pun masih dijaga ketat polisi. Ada tiga polisi yang turun untuk mengatur lalu lintas.
Padahal, sebelum kecelakaan, ROL tidak pernah melihat polisi mengatur lalu lintas di kawasan ini. , sabu itu akan dibawa ke Jakarta lewat darat," kata Kepala Kantor Bea Cukai Ngurah Rai Bali, Made Wijaya.