Selasa 10 Dec 2013 10:09 WIB

Masih Diperbaiki Jalur Tanah Abang-Serpong Belum Bisa Dilintasi

Rep: halimatus sadiyah/ Red: Taufik Rachman
  Petugas berusaha memadamkan mobil tangki yang terbakar, setelah ditabrak KRL Commuterline jurusan Serpong-Jakarta di perlintasan kereta di Bintaro Permai, Tangerang Selatan, Senin (9/12). (Republika/Yasin Habibi)
Petugas berusaha memadamkan mobil tangki yang terbakar, setelah ditabrak KRL Commuterline jurusan Serpong-Jakarta di perlintasan kereta di Bintaro Permai, Tangerang Selatan, Senin (9/12). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Kecelakaan yang melibatkan Kereta Rel Listrik (KRL) dan truk tanki pada Senin (9/12) siang membuat perjalanan kereta terganggu.

Kepala Humas PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) Eva Chairunisa mengatakan, jalur Tanah Abang - Serpong hingga kini masih belum dapat difungsikan. Sementara, jalur Serpong-Tanah Abang mulai pagi ini sudah dapat dilalui KRL.

"KRL pertama melintas dari serpong dengan nomor KA 1119 pada ukul 07.55 WIB pagi ini," jelas dia, Selasa (10/12).

Menurut Eva, pihaknya saat ini masih berupaya melakukan perbaikan agar perjalanan kereta kembali normal.

Seperti diketahui, terjadi kecelakaan yang melibatkan kereta jurusan Serpong - Tanah Abang dengan truk tangki bermuatan 24 ribu liter Premium terjadi di Pondok Betung, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Senin (9/10) pukul 11.20 WIB. Truk tangki dan satu gerbong kereta langsung terbakar. Peristiwa ini menelan korban jiwa sebanyak enam orang.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement