Sabtu 14 Dec 2013 17:56 WIB

Menhan: Pemimpin Harus Punya Integritas

Purnomo Yusgiantoro
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Purnomo Yusgiantoro

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Indonesia sekarang membutuhkan pemimpin yang transformasional, bukan yang transaksional, kata Menteri Pertahanan, Purnomo Yusgiantoro.

"Sekarang ini kita butuh kepemimpinan yang transformasional, yang kreatif dan bisa menjadi agen perubahan, bukan pemimpin transaksional yang melakukan sesuatu hanya didasarkan atas aturan formal dan otoritas birokrasi," kata Menhan ketika memberikan kuliah umum pada penutupan 'Student Day' Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Sabtu (14/12).

Sayangnya, Menhan menegaskan, hingga kini masih banyak pemimpin di Tanah Air yang bersifat transaksional. Padahal, kepemimpinan transaksional tersebut sudah ketinggalan zaman.

Pemimpin transformasional, tegasnya, juga mensyaratkan sosok yang tidak hanya mau didengar, tapi juga mau mendengarkan. Jika tidak, perubahan yang terjadi hanyalah untuk kepentingan dirinya sendiri.

 

Pemimpin itu tidak berpikir tentang apa yang ia dapat dari negara, tapi apa yang bisa ia berikan pada negaranya. Selain transformasional, kata Menhan, siapapun yang ingin memimpin bangsa ini harus punya integritas.

"Kalau tidak, jangan pernah bermimpi jadi pemimpin di negeri ini," tegas Menhan.

Ia mengemukakan salah satu ciri pemimpin berintegritas adalah mempunyai keselarasan antara kata dan laku. Jadi, jika ada calon pemimpin yang tidak konsisten antara perkataan dan perbuatannya berarti tidak memiliki integritas dan jangan dipilih.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement