Selasa 17 Dec 2013 07:44 WIB

AS Peringatkan Rusia Tidak Ganggu Stabilitas Kawasan

Rudal Iskander Rusia (ilustrasi)
Foto: youngester.com
Rudal Iskander Rusia (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Amerika Serikat mengatakan pihaknya telah memperingatkan Rusia agar menghindari langkah-langkah yang dapat men-destabilisasi kawasan.

"Kami meminta Moskow untuk tidak mengambil langkah men-destabilisasi kawasan," kata Wakil Juru Bicara Kementerian Luar Negeri AS Marie Harf dilaporkan AP, Senin (16/12).

"Kami telah menggariskan  titik itu kepada mereka."

Sebelumnya Lithuania dan Polandia mengungkapkan keprihatinan mereka, pada Senin kemarin, mengenai adanya rencananya Rusia menempatkan rudal tercanggihnya di wilayah yang berdekatan dengan negara-negara tersebut.

Kementerian Pertahanan Rusia sebelumnya mengatakan sebuah laporan mengenai penempatan rudal Iskander tidak melawan ketentuan hukum internasional. Namun pihak Rusia tidak menyebutkan lokasi rudal tersebut.

Media berspekulasi rudal itu ditempatkan di Kaliningrad, wilayah paling ujung negara tersebut, yang berdekatan dengan negara-negara yang menjadi anggota Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO).

sumber : AP
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement