REPUBLIKA.CO.ID, GAZA -- Kelompok di Palestina yang ada di Jalur Gaza, Kamis (26/12) menembakkan dua roket ke Israel selatan. Pihak militer Israel menanggapi dengan dua serangan udara, kata para pejabat, seperti dilansir dari Reuters, Jumat (27/12).
Roket dari Gaza jatuh di daerah terbuka, sehingga tidak menyebabkan kerusakan atau cedera, kata militer Israel. Dikatakan bahwa pesawatnya kemudian menghantam fasilitas manufaktur senjata dan fasilitas penyimpanan senjata di daerah kantong itu.
Daerah yang diserang itu adalah wilayah yang ada di bawah kendali kelompok Hamas di Palestina. Seorang warga Palestina terluka oleh serangan udara itu, kata para petugas medis.
Kekerasan lintas batas itu terjadi setelah gejolak pada Selasa ketika seorang penembak jitu menembak seorang warga Israel di perbatasan.
Israel membalas dengan serangan udara pada dua kamp pelatihan Hamas yang kata para pejabat rumah sakit membunuh seorang gadis Palestina di dekat salah satu target.