Selasa 07 Jan 2014 07:42 WIB

Del Piero Bicara Peluang Italia di Piala Dunia 2014

Alessandro Del Piero
Foto: goal.com
Alessandro Del Piero

REPUBLIKA.CO.ID, SYDNEY -- Setelah memutuskan berkelana ke Australia untuk membela Sydney FC, Alessandro Del Piero jauh dari pemberitaan. Namun, legenda Juventus mengaku mengikuti perkembangan sepak bola Italia. Bahkan, Del Piero berkomentar terhadap peluang Italia di Piala Dunia 2014.

Pemain yang identik dengan nomor punggung 10 itu berharap kepada sejumlah juniornya, salah satunya Giuseppe Rossi.

"Saya berharap banyak terhadap Rossi. Saya selalu mendukung terhadap seseorang yang kembali dari masalah berat yang dihadapinya," kata Del Piero seperti disadur dari Football-Italia.net.

Alex, sapaan akrabnya, juga mengungkapkan resep Italia mampu memenangi Piala Dunia 2006. "Kami selalu mencoba untuk memenangi Piala Dunia ketika orang-orang berpikir menjuarai Piala Dunia hanyalah sebuah mimpi. Jadi kenapa sekarang kami tidak percaya?" tutur Del Piero.

Penyerang 39 tahun itu berkata, Piala Dunia 2014 akan menjadi milik Brasil, Argentina, Jerman, dan Italia. "Tetapi tim kuda hitam selalu ada seperti Chile, Prancis, dan Uruguay," kata Del Piero mengakhiri.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement