REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Pertandingan babak 64 besar Piala Prancis antara Paris Saint Germain melawan tuan rumah Stade Brest pada Selasa ditunda. Pertandingan terpaksa ditunda karena cuaca buruk menerpa wilayah tersebut.
PSG mengatakan melalui situs resmi mereka (www.psg.fr) bahwa pertandingan itu dapat dijadwal ulang untuk Rabu.
''Pertandingan PSG lawan Stade Brest sebelumnya juga batal dimainkan pada Minggu,'' sebut siaran pers Paris Saint Germain lewat situs resmi mereka.
sumber : Antara/AFP
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement