Selasa 07 Jan 2014 20:23 WIB

PPI: Bambang Widjojanto Datang ke Cikeas

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Djibril Muhammad
Anas Urbaningrum (kiri) dan istrinya, Athiyyah Laila (kanan).
Foto: Antara
Anas Urbaningrum (kiri) dan istrinya, Athiyyah Laila (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ormas yang didirikan Anas Urbaningrum, Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) menuding penjeratan Anas merupakan permainan politik. Bahkan PPI menuding Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto mendatangi Cikeas yang diduga terkait pemanggilan Anas.

"Info yang kita terima dan sahih, kemarin (7/1) mas Bambang Widjajanto juga datang ke Cikeas jam 2 siang didampingi Wamenkum HAM, Denny Indrayana. Saya nggak tahu apa terkait dengan pemanggilan Anas atau tidak," kata juru bicara PPI, Ma'mun Murod yang ditemui di gedung KPK, Jakarta, Selasa (7/1).

Ia mempertanyakan kedatangan salah satu pimpinan KPK ke kediaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) apakah terkait dengan penanganan kasus Anas.

Saat ditanya apakah ia memiliki bukti adanya kedatangan tokoh yang kerap disapa BW ini ke Cikeas, ia meminta agar hal itu langsung dikonfirmasi kepada yang bersangkutan.