REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Diplomat India yang diusir dari Amerika Serikat, Devyani Khobragade (39) telah kembali ke New Delhi.
Menurut orang tuanya, Khobragade tidak banyak berbicara kecuali hanya melepas rindu.
"Dia hanya mengatakan, 'Ayah, saya menyayangimu,' hanya itu saja. Dan dia bahagia kembali ke India," kata ayahnya Uttam Khobragade, kepada wartawan usai menjemput di Bandara New Delhi, dilaporkan Yahoo! dari AP.
Khobragade pun meninggalkan bandara dari pintu yang terpisah dan bukan untuk publik.
Diplomat India dituduh mempunyai masalah dengan pembantunya, namun dilaporkan dia sempat dipermalukan pihak berwenang AS dengan menggeledah dirinya di depan anak-anaknya dan menelanjanginya di ruang pemeriksaan.
Devyani Khobragade (scallywagandvagabond.com)