REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Kiper Juventus Gianluigi Buffon angkat bicara menyusul pemecatan pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri. Menurut kapten I Bianconeri itu, pelatih berusia 46 tahun itu telah dikambinghitamkan oleh manajemen I Rossoneri.
Allegri sebenarnya sudah dikabarkan akan hengkang dari San Siro musim panas lalu. Akan tetapi ia kemudian bertahan sebelum dipecat di pertengahan musim akibat kekalahan 3-4 atas Sassuolo akhir pekan lalu. Menurut Buffon, seharusnya Allegri hengkang sejak awal dari Milan.
"Terkadang mereka (Milan) mencari kambing hitam untuk dipersalahkan dan disajikan kepada para fans," ujar Buffon kepada Tiki Taka pekan ini.
"Memang tidak selalu demikian. Namun satu-satunya kesalahan Allegri adalah ia tidak punya keberanian untuk pergi lebih dari setahun setelah ia diserang dari dalam yang menurut saya itu tidak adil dan berlebihan mengingat skuat yang dimilikinya," tambah kiper nomor satu Timnas Italia itu.