Ahad 19 Jan 2014 07:41 WIB

Trio 'BBC' yang Mematikan di Real Madrid, Siapa Mereka?

Para pemain Real Madrid merayakan gol.
Foto: REUTERS/Javier Barbancho
Para pemain Real Madrid merayakan gol.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid memiliki trio 'BBC'. Siapakah mereka? Adalah Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, dan Karim Benzema. Begitu julukan yang diberikan media massa kepada tiga pemain Los Blancos. 

Ketiga pemain kunci Madrid itu dikenal dengan akronim 'BBC', yakni untuk pada Bale, Benzema, dan Cristiano. Ketiganya kerap membantu Madrid memetik kemenangan. 

Terakhir, trio 'BBC' membawa Madrid menghancurkan Real Betis dengan skor 5-0, Sabtu (18/1). Kemenangan yang membawa tim asuhan Carlos Ancelotti memiliki koleksi nilai yang sama dengan Barcelona dan Atletico Madrid di puncak klasemen Liga Spanyol.

Trio 'BBC' itu jika ditotal nilai transfer mereka berharga sebesar 200 juta euro. Jumlah itu tiga kali lebih besar daripada keseluruhan nilai tim Betis.

 

 

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement