Ahad 19 Jan 2014 14:53 WIB

Ojek Gerobak Kelapa Gading, Sehari Untung Rp 600.000

  Warga menggunakan gerobak untuk melintasi genangan air banjir yang merendam Jalan KH Abdullah Syafe'i, Kp melayu Besar, Jakarta, Jumat (18/1).  (Republika/Prayogi)
Warga menggunakan gerobak untuk melintasi genangan air banjir yang merendam Jalan KH Abdullah Syafe'i, Kp melayu Besar, Jakarta, Jumat (18/1). (Republika/Prayogi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Banjir tahunan yang melanda wilayah elit Kelapa Gading, kembali memberikan anugerah bagi jasa ojek gerobak. Dengan bermodalkan tenaga, dalam satu hari, seorang pemberi jasa ojek gerobak bisa meraih untung Rp 600.000.

"Saya kalau bisa bergerak cepat cari penumpang, satu hari ya bisa dapat Rp500.000--Rp600.000," ujar Jasmadi, warga Banyo Raya, Kelapa Gading yang menyewakan jasa ojek gerobak, di Jakarta, Ahad (19/1).

Jasmadi mengatakan tarif yang diberikannya dalam satu kali mengangkut penumpang tergantung jarak tempuh dan bawaan yang harus diangkut."Kalau hanya menyeberang banjir Rp 50.000 lah. Tapi kalau jaraknya jauh dua kilometer lebih, ya bisa saya buka harga Rp 300.000," kata dia.

Jasmadi yang sehari-hari bekerja sebagai pencari barang bekas ini mengungkapkan, tahun ini pendapatannya berkurang dibandingkan tahun lalu. Tahun lalu dia pernah mengantongi Rp2 juta dalam satu hari.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement