Senin 27 Jan 2014 09:36 WIB
Grammy Awards 2014

Lorde Kalahkan Katy Perry di Kategori 'Best Pop Solo Performance'

Lorde saat tampil di ajang Grammy Awards 2014
Foto: AP Photo
Lorde saat tampil di ajang Grammy Awards 2014

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- 26 Januari malam jadi waktu yang membahagiakan bagi penyanyi sekaligus penulis lagu asal New Zealand, Ella Maria Lani Yelich-O'Connor atau yang dikenal dengan nama panggung, Lorde.

Dara kelahiran 7 November 1996 itu meraih penghargaan di kategori "Best Pop Solo Performance".

"Ini adalah satu hal yang tidak saya perkirakan malam ini," ujar Lorde saat menerima penghargaan.

Lorde berhasil mengalahkan sejumlah nama lainnya, seperti Sara Bareilles (Brave), Bruno Mars (When I Was Your Man), Katy Perry (Roar) serta Justin Timberlake (Mirrors).

56th Annual Grammy Awards digelar di Staples Center, Los Angeles, pukul 20.00 waktu setempat.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement