REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Gedung Sekolah Dasar Negeri (SDN) 41 Parak Sigoro, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, Sumatera Barat, terbakar pada Ahad (2/2) sekitar pukul 10.30 WIB.
"Api selain menghanguskan gedung SDN 41 Padang, juga meludeskan sekitar empat unit bangunan rumah warga di kompleks sekolah tersebut," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah-Damkar (BPBD-Damkar) Padang, Budi Erwanto, di Padang, Ahad.
Berdasarkan ketarangan warga sekitar, lanjut Budi Erwanto, api diduga berasal dari bangunan rumah milik penjaga sekolah bernama Syamsul Bahari.
"Api membesar hingga menyambar bangunan sekolah dan tiga rumah yang ada di sekitar SDN 41 tersebut," jelas Budi Erwanto.
Dia mengatakan, Damkar dan BPBD Padang menurunkan petugas sekitar 30 orang dan empat unit mobil pemadam kebakaran serta dibantu mobil pemadam dari PT Pelindo.
"Api berhasil dipadamkan petugas sekitar satu jam, akibat peristiwa tersebut tercatat satu unit sekolah, empat bangunan rumah milik warga sekitar hangus terbakar," kata dia.
Dia menambahkan, peristiwa tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Penyelidikan penyebab kebakaran tersebut kini ditangani kepolisian.