Ahad 02 Feb 2014 18:55 WIB

Hasil Pemilu Thailand Diumumkan Setelah 23 Februari

 Petugas pemilu Thailand tengah bersiap-siap jelang pemungutan suara.
Foto: abc.net.au
Petugas pemilu Thailand tengah bersiap-siap jelang pemungutan suara.

REPUBLIKA.CO.ID, BANGKOK -- Pemungutan suara dalam pemilihan umum Thailand, yang tegang, berakhir pada pukul 15.00 waktu setempat pada Ahad (2/2) dan penghitungan suara dimulai. Hasil penghitungan tidak akan diumumkan pada Ahad (2/2) ini.

Hasil itu akan dikirim ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan diumumkan setelah akhir pemilihan sela untuk pemungutan suara awal, yang tempat pemungutan suaranya diblokir pengunjuk rasa anti-pemerintah pada 26 Januari. Pemilihan sela dijadwalkan akan diadakan pada 23 Februari.

Sekitar 12 juta dari total 48,770 juta pemilih di Thailand gagal menggunakan hak pilihnya dalam pemilihan umum Ahad (2/2), kata media lokal. Menurut saluran the Nation, ke-12 juta pemilih berada di 53 daerah pemilihan di mana TPS-TPS ditutup karena gangguan dari pengunjuk rasa anti-pemerintah, bersama dengan 28 daerah pemilihan yang tidak memiliki calon berbasis konstituen.

sumber : Antara/Xinhua-0ANA
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement