REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester City berencana untuk memperbesar kapasitas stadion kebanggaannya, Etihad, dari 47.620 kursi menjadi 62.170 kursi.
The Guardian melaporkan komite telah menyetujui rencana perluasan kapasitas tersebut. Manchester Evening News mengabarkan keputusan perluasan kapasitas akan diketuk palu pada 13 Februari mendatang.
"Perluasan stadion untuk memperbagus fasilitas yang bertaraf nasional dan internasional sehingga pengunjung memiliki pengalaman seru," begitu pengumuman yang dilansir City.
Dari segi kapasitas, Etihad memang masih kalah jauh dengan Old Trafford, stadion kebanggaan milik Manchester United.
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement