Ahad 09 Feb 2014 06:52 WIB

Dor! Jaksa Penuntut Umum di Libya Ditembak Mati

Korban Tewas/ilustrasi
Foto: ist
Korban Tewas/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BENGHAZI -- Mantan jaksa penuntut umum Libya ditembak mati oleh penyerang tak dikenal di timur kota Derna, Sabtu (8/2).

"Abdelaziz al-Hasadi ditembak mati saat mengunjungi kerabat di kota kelahirannya Derna," kata Menteri Kehakiman Salah al-Marghani.

Hasadi, yang secara luas dianggap sebagai tokoh kubu Islam, adalah penuntut umum pertama yang ditunjuk setelah diktator lama Moamer Gaddafi digulingkan dan tewas dalam pemberontakan 2011. Hasadi mengundurkan diri dari jabatannya pada Maret 2013.

Sejak runtuhnya rezim otokratis Gaddafi, Libya telah dilanda kekerasan, termasuk serangkaian pembunuhan yang menargetkan pejabat tinggi tentara dan pejabat keamanan serta hakim.

Kantor berita Libya LANA melaporkan perwira tentara lainnya juga ditembak mati pada Sabtu di timur kota Benghazi, yang juga telah dilanda kerusuhan sejak 2011.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement