Selasa 25 Feb 2014 00:58 WIB

Perusahaan Indonesia ini Beli Kapal Singapura Senilai 17 Juta Dolar AS

Rep: friska yolandha/ Red: Muhammad Hafil
Kapal pesiar (ilustrasi)
Foto: alarabiya
Kapal pesiar (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perusahaan pelayaran PT Logindo Samudramakmur Tbk (LEAD) menambah satu unit kapal AHTS DP2 system berkapasitas 8.000 hour power. Kapal tersebut dibeli senilai 17 juta dolar AS.

Presiden Direktur Eddy K Logam menyatakan, pembelian kapal dilakukan untuk menunjang program ekspansi perseroan seiring dengan permintaan pasar yang meningkat.

"Armada kapal angkutan lepas pantai (OSV) kami mencapai 60 unit," ujar Eddy, dalam siaran persnya, Selasa (25/2).

Perseroan menyiapkan modal sendiri untuk 30 persen pendanaan pembelian kapal dari Singapura tersebut. Sisa dana sebesar 70 persen diperoleh dari pembiayaan dari Bank UOB Singapura.

Sepanjang 2013, perusahaan penyedia jasa angkutan lepas pantai bagi industri minyak bumi ini membukukan pendapatan sebesar 59 juta dolar AS. Nilai ini tumbuh 73 persen bila dibandingkan pencapaian 2012. 

Laba bersih sendiri diperkirakan tumbuh 86 persen menjadi 16,5 juta dolar AS. "Saat ini pembukuan sedang diaudit," kata Direktur Keuangan Sundap Carulli.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement