Sabtu 08 Mar 2014 09:11 WIB

Buru Aset Anas di Yogya, KPK Datangi Lokasi Tiga Kali

Rep: Yulianingsih/ Red: Muhammad Fakhruddin
Tersangka kasus korupsi proyek Pusdiklat Hambalang Anas Urbaningrum usai melakukan pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (21/2). (Republika/Agung Supriyanto)
Tersangka kasus korupsi proyek Pusdiklat Hambalang Anas Urbaningrum usai melakukan pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (21/2). (Republika/Agung Supriyanto)

REPUBLIKA.CO.ID,YOGYAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendatangi lokasi tanah yang diindikasikan milik Anas Urbaningrum di Kelurahan Mantrijeron, Kota Yogyakarta sebanyak tiga kali.

"Anggota KPK tiga kali datang ke kelurahan, menanyakan beberapa hal terkait tanah atas nama mertua Pak Anas," ujar Lurah Mantrijeron, Wasito, kepada Republika, Sabtu (8/3).

Menurutnya, anggota KPK tersebut menanyakan dua lokasi tanah yang berada di wilayahnya yang diindikasikan milik mantan Ketua DPP Partai Demokrat tersebut. Namun, sepengetahuannya, pihaknya hanya mengetahui satu lokasi saja yaitu tanah seluas 7 ribuan meter persegi d Jalan Jogokaryan yang digunakan untuk arena olahraga santri Pondok Pesantren Krapyak.

"Untuk tanah lainnya saya tidak tahu, setahu saya satu itu," katanya.

Meski sudah tidak kali petugas KPK mendatangi kelurahan, namun sampai saat ini pihaknya belum menerima pemberitahuan penyitaan aset tersebut oleh KPK. Padahal KPK sudah mengumumkan melakukan penyitaan aset tersebut, Jumat kemarin. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement