Senin 10 Mar 2014 13:41 WIB

Adik Perempuan Pemimpin Korut Mulai Tampil Resmi

Red: Bilal Ramadhan
Kim Jong un dan istrinya
Foto: AP
Kim Jong un dan istrinya

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL-- Adik perempuan pemimpin Korea Utara Kim Jong-Un mulai tampil secara resmi, sehingga meneguhkan kekuasaan generasi ke tiga dinasti Kim. Kim Yo-Jong yang diyakini berusia 26 tahun, menemani kakak laki-lakinya di tempat pemungutan suara pada panggung pemilihan parlemen, Minggu.

Ini bukan penampilan pertamanya. Dia pernah terlihat di televisi pemerintah pada 2011, sedang berlinangan air mata, berdiri di samping Kim Jong-Un saat menghadiri pemakaman ayah mereka, mantan presiden Kim Jong-Il. Sejak itu ia beberapa kali terlihat menemani kakaknya dalam perjalanan dinas lapangan.

Pemunculannya pada Minggu itu berbeda, karena untuk pertamakali namanya terdaftar secara resmi sebagai "petinggi" yang menghadiri pemungutan suara bersama sejumlah tokoh partai dan petinggi militer. Tayangan televisi menunjukkan Kim yang mengenakan rok hitam, berjalan dekat di belakang kakaknya serta memberikan suara di bilik suara.

Kedudukannya secara tepat belum diketahui tetapi dia diduga sebagai kepala program di kantor sekretariat Kim Jong-Un. Pada 2012, Kim Yo-Jong terlihat di televisi sedang menunggang kuda putih -- lambang propaganda yang lazim bagi keluarga Kim -- bersama bibinya, Kim Kyong-Hui.