Selasa 11 Mar 2014 01:12 WIB

Pemeriksaan Paspor Penumpang Malaysia Airlines Sesuai Prosedur

  Lokasi kontak terakhir dari pesawat MH 370 Malaysia Airlines yang terpantau oleh radar.
Foto: AP/flightradar24.com
Lokasi kontak terakhir dari pesawat MH 370 Malaysia Airlines yang terpantau oleh radar.

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Kepala Departemen Penerbangan Sipil Malaysia Datuk Azharuddin Abdul Rahman menegaskan bahwa otoritas bandara dan pihak imigrasi telah melakukan pemeriksaan paspor penumpang pesawat Malaysia Airlines sesuai prosedur. Hal tersebut berdasarkan hasil pemeriksaan CCTV di seluruh bandara.

"Semua protokol keselamatan telah dipatuhi," katanya seperti dikutip Kantor Berita Malaysia Bernama, Senin (10/3).

Sementara itu, upaya pencarian MH 370 terus dilakukan dengan memperluas wilayah sampai 100 mil laut dari titik terakhir pesawat Boeing 777-200 itu terdeteksi radar. Bahkan, hingga ke kawasan Sumatra Utara, Indonesia.

Azharuddin Abdul mengatakan kedua pria yang menaiki pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH370 dengan paspor curian tak memiliki wajah asia.

"Kami telah berulang-ulang melihat semua gambar video, mereka tidak menyerupai lelaki Asia," katanya seperti dikutip Kantor Berita Malaysia Bernama, Senin (10/3).

Azharuddin enggan menjawab pertanyaan apakah kedua pria itu berwajah afrika. Karena, hal tersebut masih dalam penyelidikan dari pihak berwenang.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement