Selasa 18 Mar 2014 16:33 WIB

Tersangka Kasus Video Porno Ulama SS Diancam 12 Tahun Penjara

Rep: c64/ Red: Bilal Ramadhan
Blokir situs porno
Blokir situs porno

REPUBLIKA.CO.ID, CIBINONG-- Polres Kab Bogor telah mengamankan SS tersangka video pencabulan seorang Kyai dan dua orang wanita. "Kami telah mengamankan SS tersangka video pencabulan yang menyebar di wilayah Bogor, " ujar Sonny Mulvianto Utoma, Kapolres Kabupaten Bogor, Selasa (18/3).

Sonny melanjutkan bahwa, SS bersedia menyerahkan diri kepada pihak kepolisian  dan pihak kepolisian Kab Bogor menjemput beliau di wilayah Bogor. "SS sudah mengakui bahwa dirinya yang ada di dalam video tersebut dan sengaja melakukan perekaman tersebut," ujar Kapolres Bogor.

Di Aula Polres Kab Bogor tersangka SS tidak dihafirkan didepan para awak media, "Untuk keamanan tersangka," ujarnya.

"Terkait perkara ini tersangka bisa divonis hukuman penjara 12 tahun dari UU Pornografi dan 6 tahun penjara dari UU Informasi dan Teknologi," ujarnya.

Pengumuman terkait kasus ini dilaksanakan pada pukul 11.00 WIB dan selesai pada pukul 11.45 WIB hari ini. Penguman yang bertempat di Aula Polres Kab Bogor, Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

"Untuk dua wanita yang berada didalam video tersebut sampai sekarang statusnya masih saksi karena kami terus mengupayakan untuk menggali dan mendapatkan data-data yang signifikan dari para saksi yang lainnya," lanjutnya.

Menurut informasi bahwa, tak hanya dua wanita yang ada didalam video itu saja yang dijadikam saksi, tetapi terdapat delapan orang saksi lainnya yang terkait peristiwa tersebut. Kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut. "Kami atas nama Polres Kab Bogor terus berupaya untuk benar-benar menuntaskan perkara ini," lanjutnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement