Jumat 21 Mar 2014 13:15 WIB

Ini Isi Puisi Buatan Murid SD di Surabaya untuk Pesawat MH370

Rep: Rr. Laeny Sulistyawati/ Red: Bilal Ramadhan
Two Malaysian children stand in front of messages board and well wishes to people involved with the missing Malaysia Airlines jetliner MH370, Sunday, March 16, 2014 in Sepang, Malaysia.
Foto: AP/Vincent Thian
Two Malaysian children stand in front of messages board and well wishes to people involved with the missing Malaysia Airlines jetliner MH370, Sunday, March 16, 2014 in Sepang, Malaysia.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA-- Hilangnya Pesawat Malaysia Airlines tak hanya mengundang keprihatinan dunia. Siswa Sekolah Dasar (SD) Kertajaya IV, Kota Surabaya, Jawa Timur (Jatim) ikut merasa prihatin dan akhirnya menciptakan puisi untuk awak pesawat Malaysia Airlines MH370.

Siswa Kelas V SD Kertajaya IV Kota Surabaya bernama Muhammad Taufik Ramadhan (11 tahun) mengakui dia telah membuat puisi untuk pesawat Malaysia Airlines MH370.  “Puisi itu berjudul 'Tragedi Pesawat Malaysia MH370',” kata Taufik, Jumat.

Puisi itu kemudian dibacakan di Pasar Pucang Anom, Kota Surabaya, Jumat (21/3) pagi. Berikut ini isi puisi Taufik:

Puisi Tragedi Pesawat Malaysia MH370

 

Malaysia Airlines

Kau membawa orang-orang yang sangat banyak dari seluruh negara

Tetapi mengapa kau menghilang?...why..

Banyak orang yang kehilangan sanak saudaranya

Sehingga mereka menangis

God... Please find out the Malaysia plane Find out.. find..

Sampai sekarang pesawat Malaysia belum ditemukan

Airmata terus mengguyur saudara-saudara mereka

Mari kita doakan bersama-sama (let's pray together)

Semoga pesawat Malaysia Airlines segera ditemukan

I hope you soon find out.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement