REPUBLIKA.CO.ID, HONG KONG -- Aktor Edison Chen kembali aktif di dunia hiburan. Hal itu ia tandai dengan terlibat dalam satu drama berjudul "Blind Spot".
Drama itu kemudian meraih sukses besar. Hanya dalam waktu satu jam setelah rilis, 'Blind Spot' ditonton lebih dari 1,26 juta penonton.
Kesuksesan itu jauh berbeda pada lima tahun lalu, saat kariernya sebagai seorang selebritas terbesar di Hong Kong terpuruk akibat skandal foto mesranya bersama puluhan aktris Asia. Saat itu ia tidak memiliki pilihan lain selain mundur dari dunia hiburan untuk sementara.
Tidak ada satupun sutradara yang ingin mengajaknya terlibat dalam satu proyek film. Penampilannya sebagai cameo dalam film 'The Dark Knight' dibatalkan. Perilisan film terbarunya 'The Snipper' juga ditunda selama setahun karena skandal tersebut. Selama empat tahun terakhir, karier Edison terpuruk.
Namun kini Edison berhasil membangun kembali kariernya. Dia membuka perusahaan multimedia yang ia beri nama Clot Media Division.
Keterpurukan yang dialaminya itupun dijadikan pelajaran oleh Edison. Ia bersyukur karena diberi kesempatan untuk menemukan pentingnya rasa kepercayaan diri.
"Dalam beberapa tahun terakhir, banyak orang berpikir aku akan menghilang. Aku masih di sini, masih percaya diri dan tidak akan menyerah," ujarnya dilansir dari QQ, Selasa (25/3).