REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, Jawa Timur (Jatim), tahun 2014 ini akan membangun dan memperluas tempat parkir Kebun Binatang Surabaya (KBS). Pembangunan lahan parkir itu nantinya dilewati dengan koridor Angkutan Massal Cepat (AMC).
Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini mengatakan, lahan parkir yang ada di KBS yang ada selama ini akan dipindah. Rencananya lahan parkir seluas dua hektare itu difungsikan menjadi bagian perluasan dari KBS.
‘’Lokasi parkir akan dipindah ke Terminal Joyoboyo yang berada di samping KBS. Nantinya, dari Terminal Joyoboyo juga akan dibangun tunnel yang dihubungkan dengan KBS,’’ katanya saat menjadi pembicara di seminar Pemkot Surabaya dengan tema 'Bersama Membangun Untuk Kejayaan KBS' di Kota Surabaya, Rabu (26/3).
Tunnel itu nanti jalan keluarnya langsung menuju di KBS. Kemudian tunnel itu kebetulan dilewati dengan koridor rute AMC. Selain parkir di Rerminal Joyoboyo, pihaknya juga tengah menyiapkan lokasi parkir di Ciliwung. ‘’Rencananya pembangunan lahan parkir itu dikerjakan mulai tahun ini,’’ ujarnya.